Kenali Arti Kata Mixue dalam Bahasa Gaul, Artinya Apa? Makna Kata Viral di TikTok dan Twitter

×

Kenali Arti Kata Mixue dalam Bahasa Gaul, Artinya Apa? Makna Kata Viral di TikTok dan Twitter

Bagikan berita
Arti Kata: Mixue dalam Bahasa Gaul Artinya Apa? Makna Kata Viral di TikTok dan Twitter (foto: Capture twitter@99Supernova)
Arti Kata: Mixue dalam Bahasa Gaul Artinya Apa? Makna Kata Viral di TikTok dan Twitter (foto: Capture twitter@99Supernova)
KLIKKORAN.COM - (02/01/2023) Arti kata Mixue menjadi pencarian yang cukup banyak di google hari ini. Khususnya bagi pengguna media sosial Tiktok dan twitter. Kenali arti kata  'Mixue' dalam bahasa gaul yang viral tahun ini, agar untuk mengetahui maksud sebenarnya seseorang mengatakan kata tersebut. Kata 'Mixue' dapat dijumpai di media sosial seperti tiktok, twitter dan instagram melalui komentar serta dalam konten video. Bahkan, kata 'Mixue' juga sering ditemukan dalam percakapan sehari-hari hingga dalam hubungan percintaan.
Baca juga: CAIRKAN Rp451.000 Gratis dari Situs Penghasil Uang Ini, Cukup Nonton Video TikTok, Youtube hingga Instagram
Tak jarang ketika berselancar, pengguna media sosial menemukan kata baru yang terkadang membuat bingung akan artinya. Banyak pengguna dari daerah lain yang bingung ketika seseorang menggunakan kata ini. Lewat media sosial, pengguna dapat bersosialisasi dan berinteraksi dengan sesama pengguna secara daring tanpa dibatasi oleh ruang dan waktu. Hal ini membuat pengguna menemukan kata baru dan terkadang membuat bingung akan maksud seseorang menggunakan kata tersebut. Nah, apakah kamu sudah mengetahui apa arti sebenarnya dari kata Mixue? Pantaskah untuk diucapkan? Bagi kamu yang penasaran, simak arti kata tersebut untuk mengetahui makna dari kata yang dimaksud. Simak ulasannya sampai habis ya!
Baca juga: Gratis! 21 Link Download Bingkai Twibbon Mixue ‘Jaya Jaya Jaya’ yang Viral di TikTok

Arti Kata 'Mixue'

Dalam bahasa gaul, arti kata 'Mixue' merupakan sebuah kata yang merujuk pada produk es krim asal China dengan merek Mixue milik perusahaan Bingcheng Co. Ltd. Menurut akun Tiktok @tirzaadorable menjelaskan bahwa Mixue adalah bahasa China yang berasal dari kata 'Mi' yang diambil dari kata 'Feng mi' (madu) dan 'Tian mi' (Manis). Sementara Xue berarti salju. Hal ini juga diterangkan pada video yang diunggah oleh akun twitter @99Supernova pada 1 Januari 2023 untuk cara membaca Mixue yang benar. "Semoga menjadi pencerahan buat kita yg ngawur mbacanya,termasuk saya!", tulis @99Supernova. @99Supernova Pada kemasan es krim merek Mixue ini terdapat gambar manusia salju sebagai logo dari produk waralaba ini. Sebagai informasi, Mixue adalah sebuah perusahaan waralaba yang menjual es krim sajian lembut dan minuman teh asal Zhengzhou, Henan, Tiongkok dan didirikan pada bulan Juni 1997. Hingga 2021, sebanyak 21.581 gerai Mixue telah beroperasi di Tiongkok dan sedikitnya 11 negara lainnya di Asia Mixue telah memiliki banyak cabang yang tersebar di seluruh Indonesia. Perusahaan ini didirikan oleh Zhang Hongchao. Adapun makna dari logo Mixue adalah Snow King (Raja Salju) Nah, itulah ulasan singkat berbagai arti dari kata yang tengah viral dan populer bagi kalangan warganet di Indonesia saat ini. Semoga, dengan ulasan singkat ini dapat bermanfaat untukmu agar dapat mengetahui apa makna sebenarnya dari kata gaul dan bahasa yang sedang populer di media sosial saat ini. Arti kata Lainnya: Baca Juga: Arti Kata Miamabkassp Bahasa Gaul di TikTok tentang Ungkapan Perasaan Seseorang

Tonton juga video dari Youtube KLIKKORAN.COM:

[embed]https://www.youtube.com/watch?v=zmQcVfsi3r8[/embed] Editor : Saridal Maijar
Sumber : 137850
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini