Tidak Undang Mantan: Danu Sofwan Akhirnya Menikahi Jenita Janet

×

Tidak Undang Mantan: Danu Sofwan Akhirnya Menikahi Jenita Janet

Bagikan berita
foto : https://www.instagram.com/danu_sofwan/
foto : https://www.instagram.com/danu_sofwan/

Selebriti - Kabar bahagia datang dari Jenita Janet dan Danu Sofwan, yang akhirnya menikah setelah dua kali tertunda.

Baca juga : Ratu Sinetron Berdarah Minang Ini Akhirnya Menikah….

Melansir Tribun, kebahagiaan pasangan mempelai ini sepakat tidak undang mantan suami dan istri masing-masing.

Seperti diketahui bahwa, Jenita Janet dan Danu Sofwan sebelumnya juga pernah menikah dengan pasangan berbeda dan telah resmi bercerai.

"Mungkin dia juga sudah melihat, mendengar kabar baik kami. Tanpa mengurangi rasa hormat sebenarnya. Bukannya tidak mau mengundang, kan memang kondisi lagi seperti ini. Memang mau cari khidmat,"

kata Jenita Janet dalam jumpa pers usai akad nikah di Green Foret Resort Lembang, Bandung, Jawa Barat, Rabu (11/11/2020).

Jenita Janet pun berharap meski tak hadir, baik mantan suaminya, pun mantan istri Danu bisa mendoakan yang terbaik.

Hal senada pun dituturkan Danu Sofwan, ia meminta maaf jika pernah menyakiti hati siapapun.

"Untuk yang tersakiti maupun yang menyakiti ya maafin kalau ada salah,"

imbuh Danu Sofwan.

Mantan suami Jenita Janet sebelumnya adalah, Alief Hedy Nurmaulid dengan usia pernikahan 10 tahun.

Sedangkan mantan istri Danu Sofwan bernama Nuunu Elhasbu, diduga masih memiliki perasaan terhadap Danu, karena curhatannya di instagram menjadi sorotan warganet.

Editor : Saridal Maijar
Sumber : 2491
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini