Sebagai sekuel dari Whisper of the Heart, film animasi ini dirilis di bioskop Jepang pada 20 Juli 2002 melalui Toho, dan dirilis di Amerika Serikat pada tahun 2005 melalui Walt Disney Home Entertainment.[4] Film ini berhasil meraih Penghargaan Unggulan pada Festival Seni Media Jepang 2002. Di bawah kontrak lisensi Studio Ghibli, GKIDS kembali merilis ulang film tersebut dalam bentuk Blu-ray dan DVD pada 16 Januari 2018.
17. Ghiblies Episode 2 (2002) (ditayangkan pada saat yang bersamaan dengan The Cat Returns)
Ghiblies kembali!, dan kita bisa melihat staf Ghibli makan kari ekstra panas untuk makan siang dan lebih banyak cinta pertama Nonaka semuanya dalam sekuel salah satu set film pendek paling unik dari Studio Ghibli.
18. Innocence: Ghost in the Shell (2004) (diproduksi bersama dengan Production I.G.)
Ghost in the Shell 2: Innocence adalah sebuah film animasi komputer Jepang tahun 2004. Film itu diproduksi bersama oleh Production I.G dan Studio Ghibli untuk Tokuma Shoten, Nippon Television Network, Dentsu, Disney, Toho dan Mitsubishi Corporation, dan didistribusikan oleh Toho.
Film ini dirilis di Jepang pada 6 Maret 2004, dan kemudian dirilis di AS pada 17 September 2004 oleh Go Fish Pictures, Innocence memiliki anggaran produksi sekitar $20 juta (sekitar 2 miliar yen).19. Howl's Moving Castle (2004)
Howl's Moving Castle adalah sebuah film fantasi animasi Jepang tahun 2004 yang ditulis dan disutradari oleh Hayao Miyazaki. Film ini diadaptasi dari novel dengan judul yang sama karya penulis asal Inggris, Diana Wynne Jones. Film ini diproduksi oleh Toshio Suzuki, dengan animasinya oleh Studio Ghibli dan didistribusikan oleh Toho. Mamoru Hosoda, sutradara dari 1 episode dan 2 film dari serial Digimon, awalnya dipilih sebagai sutradara namun tiba-tiba menolaknya, membuat Miyazaki mengambil peran sutradara.
Novel karya Wynne Jones yang diadaptasi memungkinkan Miyazaki untuk mengkombinasikan seorang gadis yang pemberani dan seorang sosok keibuan ke dalam satu karakter utama, Sophie. Sophie diceritakan sebagai seorang pengrajin topi berusia 18 tahun. Ia kemudian dikutuk oleh seorang penyihir yang mengubahnya menjadi nenek tua berumur 90 tahun. Sophie pada awalnya cemas akan perubahan yang dialaminya. Namun, ia mencoba untuk menerimanya sebagai pembebasan dari rasa gugup, takut, dan tidak sadar diri. Perubahan tersebut mungkin merupakan kesempatan bagi sebuah petualangan.
20. Tales from Earthsea (2006)
Editor : Saridal MaijarSumber : 143679